M. Yusuf Juara 1 Kontes Ternak Prov. NTB Tahun 2023 Kategori Petugas Respon Pelayanan dan Kelahiran Inseminasi Buatan (IB).

Friday, August 25th 2023. | BERITA

Perhelatan Kontes Ternak Provinsi Nusa Tenggara Barat Yang di Laksanakan di Kabupaten Dompu

Dompukab.go.id – Perhelatan kontes ternak Provinsi Nusa Tenggara Barat yang di laksanakan di kabupaten Dompu tepatnya di Lapangan TRANSAD Desa Doromelo Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu kamis, 24/08/2023, di mana kontes ternak tersebut untuk pertama kalinya di laksanakan di pulau sumbawa karena selama ini kontes serupa selalu di laksanakan di pulau lombok, hal tersebut menunjukkan bahwa pemerintah tidak pilih kasih, telah memberikan kesempatan yang sama antara masyarakat peternak baik yang ada di pulau Lombok maupun yang ada di pulau Sumbawa dan tidak membeda- bedakan letak geografis.

Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementerian Pertanian RI, melalui Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat, maupun Pemerintah Daerah Kabupaten Dompu khususnya menaruh perhatian besar pada dunia peternakan karena merupakan salah satu rencana strategis Pemerintah Kabupaten Dompu yaitu, JARA PASAKA : Jagung Porang, Padi, Sapi dan Ikan. Pemerintah memberikan apresiasi dan menaruh perhatian besar dalam dunia peternakan karena dunia peternakan memberikan sumbangan yang sangat besar bagi perekonomian nasional.

Pada kontes ternak tahun 2023 di kabupaten Dompu ini salah satu kategorinya yaitu Respon Petugas dalam Pelayanan dan Kelahiran Inseminasi Buatan (IB) dan yang terbaik/juara 1 pada kategori ini adalah Muhamad Yusuf, S. Pt.

Berikut adalah Kategori Juara Kontes Ternak Dompu tahun 2023 sebagai berikut :
Sapi Lokal Kelas A (Poel I & II)
Juara 1 Rizki Alfian – Pekat (614)
Juara 2 A. Hamid Zakaria – Doroncanga (598)
Juara 3 Firmansyah – Kempo (592)
Sapi Lokal Kelas B (Non-Poel)
Juara 1 Sofan Sofyan – dompu (346)
Juara 2 Sambo – Kempo (265,5)
Juara 3 Yasin – Manggalewa (265)
Sapi Lokal Kelas C (Calon Induk)
Juara 1 Herman – manggalewa (376)
Juara 2 Irwan Yusuf – manggalewa (346)
Juara 3 Sarifudin – manggalewa (311)
Sapi Lokal Kelas D (Pedet hasil IB)
Juara 1 Sofan Sofyan – Dompu (184)
Juara 2 Iqbal – Dompu (177)
Juara 3 Ahmad Rifai – Woja (153)
Sapi Eksotik Kelas A (Poel I & II)
Juara 1 Solikin – Manggalewa (708 Kg)
Juara 2 Dedi Suwandi (670 Kg)
Juara 3 Mulyadi – Dompu (540 Kg)
Sapi Eksotik Kelas B (Non-Poel)
Juara 1 Ahmad – Pekat (532)
Juara 2 Muhardin – Manggalewa (468)
Juara 3 Azhar – Manggalewa (430)
Sapi Eksotik Kelas C (Calon Induk)
Juara 1 Harmoko – Bajo (315)
Juara 2 Zamrin – Manggalewa (308)
Juara 3 Mujahidin – Hu’u (231)
Sapi Eksotik Kelas D (Pedet Hasil IB)
Juara 1 Ramli – Bima (257)
Juara 2 salahudin – kilo (283)
Juara 3 Sofan Sofyan – dompu (184)
Pelayanan Bulanan Inseminasi Buatan Tertinggi
Juara 1 Kab. Bima
Juara 2 Kab. Dompu
Juara 3 Kab. Lombok Barat
Respon Petugas Dalam Pelayanan dan Kelahiran Inseminasi Buatan
Juara 1 Mohamad Yusuf, S.Pt
Juara 2 Ridwan,S.Pt
Juara 3 Amirudin, S.Pt., M.Si
Kategori populasi ternak terbanyak
Juara 1 Syafarudin – Woja
Juara 2 Abdullah – Kempo
Juara 3 Pratama Putra – Woja.
( TM Kominfo).

Share and Enjoy !

Shares

Related For M. Yusuf Juara 1 Kontes Ternak Prov. NTB Tahun 2023 Kategori Petugas Respon Pelayanan dan Kelahiran Inseminasi Buatan (IB).