Tim Gabungan Gelar Patroli Operasional Yustisi Penegakan Protokol Kesehatan
DOMPUKAB.GO.ID – Tim gabungan dari Polres Dompu, Kodim 1614/Dompu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Sat Pol PP, Dinas Kesehatan (Dikes) dan Rumah Sakit Umum (RSU) Dompu, Sabtu (20/2/2021) malam menggelar Patroli Operasional Yustisi Penegakan Protokol Kesehatan. Hal ini dilakukan, selain dalam rangka mengedukasi masyarakat, juga menegakan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
Kegiatan ini, dipimpin Kabag Ops Polres Dompu AKP I Komang Astarawan bersama Danramil 1614-01/kota Kapten Inf. Muh Yamin dan Pasi Ops Kodim 1614/ Dompu Kapten Inf. Hamzah.
Sebelum melaksanakan Patroli Yustisi Penegakan Protokol Kesehatan, tim melakukan apel gabungan sebagai langkah persiapan untuk melakukan patroli tersebut.
“Kami ucapkan terimah kasih kepada personil yang terlibat dalam melaksanakan Patroli Operasional Yustisi dalam Pengamanan Covid – 19. Kami harap selama kegiatan tetap mengutamakan faktor keamanan,” ujar pemimpin apel.
Pemimpin apel juga berharap, kegiatan Patroli hari ini di maksimalkan dan dilaksanakan dengan ikhlas serta tetap aktif memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap mengikuti protokol covid- 19. “Saya sudah sering sampaikan pada saat apel, kita harus tegas dalam arti kita sopan terhadap masyarakat dan kita ajak untuk dilakukan Rapid secara gratis,” katanya.
Usai penyampaian ini pun, tim mulai bergerak melakukan patroli dilokasi yang sebelumnya sudah direncanakan. Dilokasi ini juga, tepatnya di depan Masjid Baiturrahman Dompu (depan Bolly Dompu) tim memberikan arahan dan masukan kepada para pejalan kaki dan pengendara untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, salah satunya memakai masker saat melakukan aktifitas diluar rumah.
Tidak hanya itu, anggota Labkesda Dikes Dompu juga melakukan Rapit antigen gratis, terhadap pengguna jalan dan pengunjung Bolly yang tidak menggunakan Masker. Hasilnya, pun sebanyak 38 orang pasien dengan hasil Non Reaktif (NR). (TM KOMINFO)