Peringatan 1 Muharram 1443 Hijriah, Bupati Dompu : Mari kita tingkatkan keimanan kepada Allah SWT
DOMPUKAB.GO.ID – Bupati Dompu Kader Jaelani, Kamis (19/8/2021) menghadiri acara peringatan 1 Muharram 1443 Hijriah tahun 2021.
Acara yang berlangsung di Masjid Agung Baiturrahman Kabupaten Dompu ini juga dihadiri Wakil Bupati Dompu H Syahrul Parsan, ST. MT., Plt. Sekda Dompu H. Moh. Syaiun, SH. M.Si., para staf ahli Bupati Dompu, para asisten lingkup Setda Dompu dan para pimpinan Organisasi Perangkat Desa (OPD) se kabupaten Dompu.
Selain itu, hadir juga Ketua DPRD Dompu Andi Bachtiar, A. Md. Par., Dandim 1614/Dompu Letkol Inf Ali Cahyono, S.Kom, M.Tr (Han) dan Waka Polres Dompu Kompol Abdi Mauluddin, S. Sos, Ketua Pengadilan Negeri Dompu, Ketua Pengadilan Agama Dompu, Kepala Kementerian Agama Dompu, Ketua MUI Dompu, Ketua Baznas Dompu dan para Camat.
Tidak hanya itu, kegiatan ini juga dihadiri Ketua TP. PKK kabupaten Dompu, Ketua GOW kabupaten Dompu dan Kabupaten Dompu. Kegiatan ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh H. Usman H. Abdul. Hamid.
Bupati Dompu Kader Jaelani, melalui sambutannya menyampaikan, tujuan dari acara 1 Muharram untuk mengingatkan keimanan semua umat muslim agar bisa menjaga ukhuwah islamiyah antar sesama manusia sehingga semua bisa membangun Dompu yang mashur.
“Kita ambil sejarah Nabi Ayub yang diuji oleh Allah dengan penyakit yang begitu parah dan Allah menyembuhkannya bertepat pada 1 Muharram,” jelasnya.
Lanjut Bupati, ia juga mengajak untuk menjadikan momentum tahun baru Islam ini menjadi lebih baik lagi kedepannya. “Mari kita terus tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,” ajaknya.
Sementara itu, Ustadz Iswamuddin, S. PDI melalui penyampaian tausiyah 1 Muharram, menyampaikan semua harus bersyukur atas nikmat diberikan Allah SWT sehingga semuanya bisa hadir disini untuk memperingati 1 Muharram.
“Alhamdulillah, kita bisa hadir disini menjalankan shalat isha secara berjamaah dan mengikuti peringatan tahun baru Islam (1 Muharram),” ujarnya.
Ia menyebut, melalui momentum ini lkita semua bisa mengingat kembali sejarah para Nabi yang sangat taat terhadap perintah Allah SWT.
Bahkan dulu, para Nabi mendapat berbagai macam ujian dari Allah SWT. Tapi mereka, tetap taat kepada Allah SWT.
“Contohnya, nabi Ayub as diuji dengan penyakit yang begitu parah. Terus nabi Nuh as diuji oleh Allah dengan anaknya yang durhaka kepada Allah dan ujian lainnya. Tapi para Nabi tetap tabah dan taat kepada Allah SWT,” ungkapnya.
Berangkat dari hal ini lanjut Ustadz Iswamuddin, ia mengajak kepada semuanya untuk berhijrah dari kebiasaan buruk menjadi lebih baik. “Semoga momen memperingati 1 Muharram ini kita semua lebih baik,” harapanya.
Selain itu tambah Ustadz Iswamuddin, ia juga mengajak semuanya untuk meningkatkan keimanan kepada Allah SWT dengan melaksanakan segala perintah Allah SWT. “Selain melaksanakan shalat 5 waktu. Kita juga harus berbuat baik kepada sesama,” tandasnya.
Pantauan langsung TM KOMINFO, saat berlangsungnya acara peringatan 1 Muharram 1443 Hijriah, semua yang hadir tetap menerapkan protokol. (TM KOMINFO)