KPK Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kabupaten Dompu

Wednesday, October 9th 2019. | BERITA
KPK Dompu
Rapat Koordinasi dan Evaluasi pencegahan, bertempat di ruang Rapat Bupati Dompu, Kiri – Kanan (Asisten satu Setda Dompu) H. Sudirman Hamid, M.Si – Kunto Ariawan (Ketua Tim Koordinator Supervisi dan Pencegahan), Rabu, 9/10/2019

DOMPUKAB.GO.ID – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) lakukan monitoring dan evaluasi pencegahan di Kabupaten Dompu bertempat di ruang rapat Bupati Dompu pada Rabu, 9/10/2019

Hadir pada kegiatan tersebut Tim KPK Kunto Ariawan selaku Ketua Tim Koordinator Supervisi dan Pencegahan (KORSUPGAH), Untung Wicaksono, Rika Krisdianawati dan Ramadhani. Asisten Administrasi Pemerintahan Setda Dompu H. Sudirman Hamid M.Si, Inspektur Inspektorat dan seluruh pimpinan OPD se-Kab. Dompu.

Dalam Sambutannya sekaligus membuka acara, Kunto Ariawan menyampaikan bahwa Rapat Koordinasi ini adalah untuk memaparkan pengawasan dan pencegahan yang telah dilakukan KPK sepanjang tahun 2018 lalu.

“ini kami maksudkan untuk mengevaluasi kinerja instansi di daerah-daerah baik kota maupun kabupaten, agar tidak terjadi penyimpangan juga mengevaluasi serta sosialisasi kegiatan yang akan dilakukan pada tahun 2019 ini. KPK juga dapat memberikan bimbingan terkait temuan yang telah didapat, agar temuan tersebut tidak terulang kembali di tahun berikutnya, ” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut, Kunto Ariawan juga memaparkan ada 8 (delapan) area yang menjadi fokus KPK sepanjang tahun 2018, antara lain E-Budgeting dan E-Planing, Pengelolaan Aset, Manajemen SDM, Optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (OPAD), Peningkatan Kapabilitas APIP, Pengelolaan Dana Desa, Pengadaan Barang dan Jasa dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

“untuk tahun 2019 terdapat sejumlah fokus kegiatan Koordinasi dan Supervisi Pencegahan (Korsupgah) selain delapan area atau sektor yang sudah dilakukan di tahun 2018, yaitu sektor pendidikan, kesehatan, infrastruktur, sumber daya alam, dan BUMD,” ucapnya.

Kunto Ariawan melanjutkan sebagai wujud keseriusan KPK membantu perbaikan di wilayah Kabupaten Dompu agar terwujud peningkatan kualitas system pemerintahan yang lebih baik pada waktu mendatang. Juga menjadi faktor utama atas hadirnya tim KPK di Kabupaten Dompu.

“kami harap apa yang dilakukan ini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat di Dompu yang saat ini sangat kritis menanggapi hal hal utama tadi. Jadi, selain penindakan yang memproses sejumlah pejabat, secara paralel melakukan upaya pencegahan korupsi,” ujarnya.

Acara yang berlangsung hingga pukul 12.00 WITA berjalan aman dan lancar. (TM Kominfo)

Share and Enjoy !

Shares
tags: , ,

Related For KPK Lakukan Monitoring dan Evaluasi di Kabupaten Dompu