Pemerintah Kabupaten Dompu Akan Gelar Festival Budaya Tahun 2019

Friday, August 2nd 2019. | BERITA

Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendesa PDTT), dan Kementerian Sosial, Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan tahun ini bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Dompu untuk menggelar kegiatan Festival Budaya untuk perdamaian di Kabupaten Dompu.

Kegiatan tersebut rencananya akan melibatkan pihak daerah seperti Bupati Dompu, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah, Staf Ahli Bupati, Forum Pimpinan Daerah, Pimpinan OPD, Kapala Bagian Lingkup Setda, Pejabat Eselon III dan IV, Organisasi Wanita, Camat Se-Kabupaten Dompu, UKM, Toga, Toma, Tokoh Pemuda, Insan Pers, serta tamu dan undangan yang lainnya, baik ditingkat provinsi maupun pusat.

Kegiatan yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 3 Agustus 2019 mendatang ini nantinya akan di pusatkan di Lapangan Beringin Kab. Dompu dan berlangsung dalam sehari penuh. Terdapat beberapa item kegiatan penting, yaitu Pameran Expo yang akan berisi produk-produk unggulan Kab. Dompu, Pawai Adat bernuansa Etnik Nusantara dan akan ada Festival Budaya yang terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan, seperti tarian tradisional yang akan dipersembahkan oleh anak-anak yang berasal dari beberapa sanggar tari yang ada di Kab. Dompu dan peragaan busana berbahan dasar kain khas Dompu yaitu Tembe Nggoli. Tak hanya itu, berbagai atraksi budaya dan permainan tradisional Dompu seperti permainan Mpa’a Gopa, Benteng dan Kajuji akan mewarnai kegiatan Festival Budaya tersebut.

Rencananya acara pembukaan dan peresmian Festival Budaya tersebut akan dibuka secara resmi oleh Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M. Yasin. Pelaksanaan kegiatan Festival Budaya Untuk Perdamaian ini juga akan menjadi salah satu rangkaian kegiatan penyambutan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-74 Tahun 2019 tingkat Kabupaten Dompu.

Share and Enjoy !

Shares

Related For Pemerintah Kabupaten Dompu Akan Gelar Festival Budaya Tahun 2019