UPACARA HUT DOMPU 11 APRIL DITETAPKAN 16 APRIL

Wednesday, March 21st 2018. | BERITA, FESTIVAL PESONA TAMBORA 2018
Dok : Humas Dompu

Dok : Humas Dompu

DOMPUKAB.GO.ID – Pada tahun 2015, Pemerintah Kabupaten Dompu menyelenggarakan Festival Tambora Menyapa Dunia yang bertepatan dengan Hari Jadi Kabupaten Dompu 11 April 1815.

Kini, Fetival Tambora Menyapa Dunia telah ditetapkan dalam kalender Nasional melalui Kementerian Pariwisata Republik Indonesia dengan Tema Festival Pesona Tambora yang rutin dilaksanakan pada tanggal 11 April ditiap tahunnya.

Atas telah ditetapkannya FPT ditanggal 11 April tersebut, Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin menetapkan, bahwa tahun 2018 upacara pelaksanaan perayaan hari jadi ke 203 tahun Daerah yang bermottokan ‘Bumi Nggahi Rawi Pahu’ diperingati setelah pelaksanaan event Festival Pesona Tambora.

“Kita tidak pernah membayangkan bahwa FPT akan menjadi festival yang tetap dan masuk dalam kalender event Nasional. Kita juga tidak membayangkan bahwa tanggal 11 April menjadi kalender tetapnya,” ungkap Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin usai melantik dan mengambil sumpah jabatan 23 orang Pimpinan Tertinggi Pratama Eselon II.b di Pendopo Bupati, Rabu (21/3/2018) malam.

Lantas. Kapan upacara pelaksanaan peringatan hari jadi Dompu digelar, karena tanggal 11 April jelas berbenturan dengan Festival Pesona Tambora?.

H. Bambang menjelaskan, bahwa sesuai rapat dengan seluruh elemen terkait bahwa pemerintah daerah telah menetapkan upacara peringatan hari Jadi Dompu dilaksanakan setelah tanggal 11 April. “Sudah diputuskan, mulai tahun ini kita akan memperingatinya setiap tanggal 16 April setelah FPT kita lalui,” kata Bupati.

Bupati menegaskan, HUT Dompu tetap pada tanggal 11 April, hanya saja upacara perayaannya dilaksanakan tanggal 16 April. “Saya tidak mengatakan bahwa hari jadi Dompu tanggal 16 April. Tapi, saya ingin menegaskan bahwa apel hari jadi Dompu kita akan lakukan di tanggal 16 April,” ujar Bupati.

Saat rapat penetapan Upacara Hari Jadi Dompu, beberapa Opsi menawarkan agar dilaksanakan sebelum tanggal 11 April. Namun, beberapa peserta rapat menyarankan agar upacara dilaksanakan setelah tanggal hari Jadi Dompu.

“Kalau sebelum 11 April, maka itu bukan peringatan hari jadi. Tapi itu ‘Salama Loko’ (doa selamatan atas kehamilan, red) karena belum lahir, sehingga kita sepakati tanggal 16 April untuk upacara perayaan HUT Dompu,” kata H. Bambang sembari menebar senyum khasnya. HUMAS

Share and Enjoy !

Shares
tags: , , , , , ,

Related For UPACARA HUT DOMPU 11 APRIL DITETAPKAN 16 APRIL