Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu Tahun 2020

Thursday, August 6th 2020. | BERITA

Kegiatan Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu dihadiri Sekertaris Daerah Kab. Dompu H. Agus Bukhari,SH. M.Si Selaku Penasihat DWP Kab. DOmpu

DOMPUKAB.GO.ID – Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu diselenggarakan pada hari rabu tanggal 5 Agustus 2020 bertempat di gedung Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu.

Penyelenggaran Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu ini tetap mematuhi standar protokol kesehatan pencegahan covid 19 yaitu para peserta melakukan cuci tangan pakai sabun dengan air yang mengalir, melakukan pengecekan suhu tubuh sebelum masuk ruangan, wajib menggunakan masker dan mengatur jarak tempat duduk.

Acara ini dihadiri oleh Bapak Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu selaku penasihat Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu. Peserta MUSDA IV DWP adalah pengurus Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu, ketua Dharma Wanita Persatuan Organisasi Perangkat Daerah se-kabupaten Dompu, Ketua Dharma Wanita Persatuan Instansi Vertikal dan ketua Dharma Wanita Persatuan kecamatan se-kabupaten Dompu.

Acara Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu yaitu bapak H. Agus Bukhari, SH. M.Si. selaku penasihat DWP Kabupaten Dompu. Dalam sambutannya beliau memberikan penghargaan dan apresiasi pada ibu-ibu DWP yang sudah melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai pendamping suami sehingga Aparatur Sipil Negara yang ada di Kabupaten Dompu dapat berkontribusi dalam pelaksanaan pembangunan daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Dengan MUSDA IV DWP diharapkan mampu menghasilkan program-program unggulan sehingga nantinya dapat bermitra dengan pemerintah dalam mewujudkan visi daerah Dompu yaitu mewujudkan masyarakat yang mandiri dan religius.Sebelum dibuka secara resmi oleh bapak Sekretaris Daerah diawali sambutan ketua DWP yang disampaikan Wakil ketua I Ny. Hj. Daryati Kustilawati H. Muhibuddin, SE. M.Si. Dalam sambutannya beliau menekankan bahwa MUSDA IV DWP tahun ini dilaksanakan sesuai amanat Anggaran Dasar DWP sebagai tindak lanjut Musyawarah Nasional dan Musyawarah Provinsi.

Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan dihadiri Pengurus DWP Kab. Dompu, Ketua DWP OPD Se Kab. Dompu dan Ketua DWP Kec. Se Kab. Dompu

Acara Musyawarah Daerah diselenggarakan setiap 5 tahun sekali pada akhir masa bakti kepengurusan dan dilaksanakan paling lama 6(enam) bulan setelah Musyawarah Nasional. MUNAS IV DWP dilaksanakan bulan Desember 2019 tetapi Karena kendala COVID-19 maka acara Musyawarah Daerah DWP Kabupaten Dompu baru bisa digelar bulan Agustus 2020.

Tujuan MUSDA IV DWP Kabupaten Dompu yaitu untuk menetapkan kebijakan dan arah organisasi. Musyawarah Daerah berkewajiban menyampaikan hasil Musyawarah Nasional untuk:
1. Menetapkan dan mengesahkan program kerja
2. Mengevaluasi laporan pertanggungjawaban ketua DWP masa bakti 2014-2019
3. Menetapkan putusan lain.

Perlu kita pahami bersama sesuai Anggaran Dasar bahwa pada Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan tidak dilakukan pemilihan ketua DWP karena sesuai Anggaran Dasar DWP ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten dijabat oleh istri sekretaris daerah. Jadi MUSDA IV DWP tahun ini dilaksanakan sebagai bentuk tanggungjawab pengurus masa bakti 2014-2019 dan sesuai dengan amanat dalam Anggaran Dasar Dharma Wanita Persatuan.

Setelah acara pembukaan Musyawarah Daerah dilanjutkan dengan sidang paripurna yang dipimpin Ny. Rusmiati Ruslan, S. Pt. yang diawali dengan pengesahan kuorum dan pengesahan tata tertib sidang. Selanjutnya pemaparan Anggaran Dasar yang disampaikan sekretaris DWP Kabupaten Ny. Hj. Siti Nursiah H. Khairuddin, S.P. dilanjutkan dengan pemaparan rencana program kerja masa bakti 2019-2024 oleh ketua bidang ekonomi Ny. Wahidah Muhammad, ST. dan diakhiri laporan pertanggungjawaban ketua DWP masa bakti 2014-2019 yang disampaikan wakil bendahara Ny. Dra. Roro Endang Suryaningsih A. Muis. Sidang paripurna dapat dilaksanakan secara tertib dan lancar yang disertai usul saran serta pertanyaan dari peserta Musyawarah Daerah. Hasil rumusan atau rekomendasi MUSDA tahun ini merupakan acuan bagi pengurus periode selanjutnya dalam melaksanakan program kegiatan. (TM KOMINFO)

Share and Enjoy !

Shares
tags:

Related For Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Dompu Tahun 2020