Diskominfo Dompu Bekali Siswa SMKN 1 Dompu Dengan Materi Internet Sehat

Tuesday, July 21st 2020. | BERITA

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Ir. Fakhrudin A. Wahab, M.Si sebagai pemateri “Internet Sehat” dalam rangka Hari Anak Nasional bagi Siswa-siswi baru SMKN 1 Dompu. Foto bersama Kepala Sekolah SMKN 1 Dompu dan Kepala DPPPA Kab.Dompu Hj. Daryati Kustilawati, SE, MSi, beserta jajaranya. Selasa (21/07/2020).

DOMPUKAB.GO.ID – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Dompu, Selasa (21/7/2020) memberikan wawasan pembelajaran materi Internet Sehat kepada para siswa SMKN 1 Dompu. Hadir pula narasumber lain Kepala Polres Kabupaten Dompu, Kepala Kejaksaan Negeri Dompu serta Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

Hal ini dilakukan, guna menindaklanjuti perihal pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) bagi siswa sekolah setempat.

Kepala Diskominfo Kabupaten Dompu, Ir. Fakharudin A. Wahab M.Si, melalui penyampaiannya materinya mengatakan, internet sebagai media yang memberikan banyak kemudahan dalam pemanfaatan setiap fasilitas yang disuguhkan untuk diakses pengguna. Internet sehat adalah cara berprilaku yang beretika saat mengakses suatu informasi dari internet.

“Selain itu juga, pengguna internet yang sehat tidak melakukan aktifitas internet yang melanggar hukum seperti pelanggaran hak cipta, hacking dan mengakses konten illegal (situs dewasa),” paparnya.

Kepala Diskominfo menyebut, teknologi paling banyak digunakan dari bidang pendidikan dan kesehatan seperti munculnya fenomena work from home (WFH), belajar di rumah, seminar online atau webinar, konsultasi kesehatan online. “Masih banyak lagi fenomena fenomena yang baru di era new normal ini,” jelasnya.

Menurut Kepala Diskominfo, berkat adanya teknologi internet masyarakat tetap dapat menjalin hubungan jarak jauh melalui platform online seperti Zoom ataupun google meet.

Pada kesempatan ini, Kepala Diskominfo juga menjelaskan tentang kiat internet sehat dan aman (insan) untuk remaja antaralain, membatasi informasi yang bersifat pribadi (data keluarga, alamat, dll).

Pastikan foto/video yang diposting tidak akan merugikan diri sendiri atau orang lain, Batasi penayangan foto atau video pribadi, jangan mengakses konten ilegal, hindari mengakses situs berbau pornografi, kekerasan dan perjudian, Hindari Bullying, jangan merespon email SPAM dan jangan mengklik linknya dan lakukan pengecekan ulang dan kenali sumber informasi di internet, karena itu bisa jadi HOAX.

Tidak bertengkar di sosial media atau memasang status yang menyinggung orang lain, jangan terpancing menambah teman sebanyak-banyaknya di jejaring sosial,  menetapkan dan memberikan batasan jamljam menggunakan Internet, keamanan, ketika mengakses internet jangan pernah untuk share password, pin, dan informasi rahasia lain kepada siapapun juga.

Sementara peran pendidikan pada areal sekolah tambah Kepala Diskominfo, yakni Pemberian hak akses pada seluruh pengguna internet sekolah, sehingga mudah dilakukan monitoring karena setiap hak akses menunjukan identitas penggunanya.

Sekolah melakukan kontrol pada situs media sosial seperti situs kekerasan, situs game, situs judi online, situs pornografi dan sebagainya yang berbahaya bagi perkembangan anak didik.

“Sekolah selalu memberikan pengarahan cara menggunakan media internet, dengan hal-hal positif dan memberikan informasi mengenai hal-hal negative serta menjelaskan bahaya yang ditimbulkan. Melakukan evaluasi terhadap penggunaan internet disekolah,” terangnya.

Berangkat dari hal ini sambung Kepala Diskominfo, hal hal yang positif yang bisa dilakukan antaralain Belajar online, Document heaven, untuk mengetahui hal-hal nyata yang terjadi.

“Termasuk promosi dan transaksi bisnis.
Search google,” tandasnya. (TM KOMINFO)

Share and Enjoy !

Shares
tags: ,

Related For Diskominfo Dompu Bekali Siswa SMKN 1 Dompu Dengan Materi Internet Sehat