PEMBUKAAN MTQ TINGKAT KEC. KEMPO BERLANGSUNG MERIAH
DOMPUKAB.GO.ID – Pembukaan Musabaqah Tilwatil Qur’an Tinkgat Kecamatan Kempo berlangsung meriah, kegiatan yang dilaksanakan di halaman Kantor Camat Kempo dihadiri Asisten Pembagunan dan Kesra Setda Dompu, Danramil Kempo, Polsek Kempo, Kepala KUA Kec. Kempo, Para Kepala Desa se Kec. Kempo. Para Kafilah dan Peserta se Kec. Kempo, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Wanita, Tokoh Pemuda dan Masyarakat Kec. Kempo. Senin, (07/08/2017)
Bupati Dompu yang diwakili Asisten Pembangunan dan Kesra H. Soehartomo, S.KM, MPPM dalam sambutanya mengatakan bahwa pelaskanaan MTQ ini diadakan setiap tahun mulai dari tingkat Desa/Kelurahan, Kecamatan dan Kabupaten, Provinsi sampai ke Tingkat Nasional, saya kira agenda rutin tahunan ini bukan saja sebagai ajang lomba melainkan mempunyai tujuan yang mulia, karena dengan MTQ ini kita mengharapkan bahwa Al-Qur’an bisa menjadi pedoman dan tuntunan dalam kehidupan kita sehari-hari sehingga kita menjadi insane yang akhlakul akarimah. Ungkapnya
MTQ bukan hanya seremonial saja, tetapi dengan MTQ ini diharapkan betul-betul akan mewujudkan generasi muda yang berakhlak Al-Qur’an. Dengan MTQ ini juga diharapkan bisa mempercepat tercapaianya tujuan Visi Kabupaten Dompu “terciptanya masyarakat Dompu yang mandiri dan religius”. Jelas Soehartomo
Dengan momen MTQ ini pula semoga dapat membendung pengaruh negativ yang akhir-akhir ini sering terjadi di tengah kehidupan masyarakat kita, maraknya tramadol menjadi perhatian kita semua terhadap penyalahgunaan obat tramadol ini. Jelasnya
Lanjutnya, Dengan kita bekali anak-anak kita membaca, mempelajari, memahami dan mengamalkan Al-Qur’an Insya Allah pengaruh-pengaruh negativ tidak akan masuk ke jiwa dan pikiran generasi muda kita. Oleh sebab itu mari kita hidupkan kembali TPA dan TPQ yang ada di kampung kita, kita antar anak-anak kita untuk menuntut ilmu agama islam. Ajaknya
Sebelum Sambutan Bupati diawali dengan pelatikan Dewan Hakam oleh Camat Kempo Lukman, BA (HUMAS)