WAKIL BUPATI PIMPIN UPACARA HARLAH PANCASILA TAHUN 2017
DOMPUKAB.GO.ID – Kabupaten Dompu menggelar Upacara Hari Lahir Pancasila Tahun 2017, Upacara yang dilaksanakan di Lapangan Beringin Dompu dihadiri Wakil Dompu, Anggota Forkompimda, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Wakapolres Dompu, Para Kepala SKPD, Pejabat Eselon III dan IV, Pimpinan BUMN/BUMD, Para Kepala Sekolah, Ketua dan Anggota Organisasi Wanita, Para Ketua OKP dan Toga/Toma, Kamis, (01/06/2017).
Wakil Bupati Dompu Arifuddin, SH selaku Inspektur Upacara membacakan Sambutan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, pelaksanaan Upacara Hari Lahir Pancasila bertujuan meneguhkan komitmen kita agar lebih mendalami, menghayati dan mengamalkan dan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar Negara sebagai dasar bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
beberapa point sambutan Presiden RI, Harus diingat bahwa kodrat bangsa Indonesia adalah keberagaman, dari Miangas sampai Rote adalah juga keberagaman. Berbagai etnis, bahasa, adat istiadat, agama kepercayaan dan golongan bersatu padu membentuk Indonesia. Itulah ke-bhinekaan tunggal ika-an kita.
Namun, kehidupan berbangsa dan bernegara kita sedang mengalami tantangan dan tindakan yang mengancam kebhinekaan dan keikaan kita. Saat ini adalah sikap tidak toleran yang mengusung ideology selain pancasila. Masalah ini semakin mencemaskan tatkala diperparah oleh penyalahgunaan media sosial yang banyak menggaungkan hoax alias kabar bohong.
Kita perlu belajar dari pengalaman buruk Negara lain yang dihantui oleh radikalisme, konflik sosial, terorisme dan perang saudara. Dengan Pancasila dan UUD 1945 dalam bingkai NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, kita bisa terhindar dari masalah tersebut, kita bisa hidup rukun memajukan negeri dengan Pancasila.
Namun demikian, kita juga harus waspada terhadap segala bentuk pemahaman dan gerakan yang tidak sejalan dengan Pancasila. Pemerintah pasti bertindak tegas terhadap organisasi-organisasi dan gerakan-gerakan yang Anti-Pancaila, UUD 1945, Anti-NKRI, Anti-Bhinneka Tunggal Ika.
Jaga perdamaian, jaga persatuan dan jaga persaudaraan diantara kita. Mari kita saling bersikap santun, saling menghormati, saling toleran dan saling membantu untuk kepentingan bangsa.
#Selamat Hari Lahir Pancasila. #Kita Indonesia. #Kita Pancasila.
Dalam Upacara tersebut bertindak sebagai Perwira Upacara M. Sabri, SH (Kasat Binmas Polres Dompu), Komandan Upacara Kapten Inf. M. Safi’i, SH (Kodim 1614 Dompu), Pembaca UUD 1945 M. Amin, S.Pd (Wakil Ketua DPRD), Pembaca Kepres tentang Lahir Pancasila H. Yuhasmin, M.Si (Kabag Adm. Pemerintah Setda Dompu), Pembaca Do’a Muzakir, S.Ag (Kantor Kemenag), Pembawa Acara Endang Puji Astuti, SH (Humas), Pengibar Bendera Purna Paskibraka dan Korsik Pemda Dompu.
Upacara yang dimulai pukul 07.30 WITA dan selesai pukul 10.00 WITA berjalan hikmad. (HUMAS)